- Transformasi Pelabuhan Belawan, Pelindo Gandeng Konsorsium INA
- Tingkatkan Jam Terbang, Pendidikan Komando Pasukan Katak Terjunkan Siswa Free Fall
- Kasal:Hadapi Masalah Keamanan Perbatasan di Laut Harus Bekerjasama Negara Tetangga yang Berbatasan
- Indonesia dan Singapura Komitmen Tindaklanjuti Kesepakatan Perjanjian FIR
- Pontianak-Singapura , IPC TPK Pontianak Layani Service Baru
- Kasal Beri Penghargaan Kepada 21 Perwira Tinggi TNI AL yang Memasuki Purna Tugas
- Amankan Jalur Selat Singapura dan Selat Philips TNI AL – RSN Lakukan Patroli Koordinasi
- Hubungan Keluarga Harmonis, Awal Kesuksesan Menjalankan Tugas
- Totalitas Tangani Covid-19, RS TNI AL Dr Midiyato Suratani Raih Penghargaan dari Kemenkes
- Kasal: Warakawuri Bagian Penting Dalam Organisasi Persatuan Purnawirawan Angkatan Laut
Pindad dan Kadislitbangau Kembangkan Roket dan Bom MK 81 RI Live

Keterangan Gambar : Direktur Teknologi dan Pengembangan (Dirtekbang) PT Pindad, Sigit P. Santosa dan Kepala Dinas Penelitian dan Pengembangan Angkatan Udara (Kadislitbangau), Marsekal Pertama TNI Susanto menandatangani Perjanjian Kerjasama (PKS) . foto: Dok.Pindad
Indonesiamaritimenews.com (IMN), BANDUNG: Direktur Teknologi dan Pengembangan (Dirtekbang) PT Pindad, Sigit P. Santosa dan Kepala Dinas Penelitian dan Pengembangan Angkatan Udara (Kadislitbangau), Marsekal Pertama TNI Susanto menandatangani Perjanjian Kerjasama (PKS) Penelitian dan pengembangan materiel double base propellant untuk roket dan bom MK 81 RI live, Selasa,( 5/4/22) di Gd. Direktorat PT Pindad, Bandung.
Tampak hadir mendampingi Kepala Laboratorium berbagai bidang, Kepala Bagian Umum, dan Ahli Bidang Balistik dan Roket dari Dislitbangau. Penandatanganan kerjasama tersebut juga dihadiri dan disaksikan oleh VP Inovasi, VP Penjaminan Mutu & K3LH beserta jajaran.
Dirtekbang PT Pindad, Sigit P. Sntosa mengapresiasi kepercayaan yang telah diberikan dan menyambut baik penandatanganan Kerjasama dengan dislitbangau.
Baca Lainnya :
- Menhub Targetkan PNBP Rp8,5 Triliun, Ini Kata Anggota DPR0
- Ketum Pramarin Datep Purwa Saputra Janji Menjadi Think Thank MI , Chandra Motik Jadi Dewan Pengawas0
- Ini Dia Aturan Jam Kerja Pegawai Selama Bulan Puasa1
- Genjot Ekonomi Mikro, Kemenhub Gunakan Produk Dalam Negeri0
- Menko Airlangga dan Menteri Lee Bahas Rencana Ekspor Energi EBT ke Singapura0
“Terimakasih karena Jajaran TNI selalu mensupport PT Pindad dalam segala kegiatan pengembangan dan penelitian serta pengujian yang dilakukan. PT Pindad memiliki itikad kuat agar kerjasama dengan Dislitbangau dapat terus berlanjut. Semoga dengan adanya Kerjasama ini produk – produk pertahanan dan keamanan kita bisa menjadi lebih baik.“ Ujar Sigit P. Santosa saat memberikan kata sambutan
Kadislitbangau, Marsma TNI Susanto dalam sambutannya percaya terhadap kapasitas PT Pindad dan melihat berbagai potensi kerjasama lainnya kedepan.
“Saya percaya dengan kemampuan PT Pindad beserta kualitas SDM-nya untuk bekerjasama menghasilkan sesuatu yang bermanfaat Dalam kunjungan ini juga kita akan melihat potensi – potensi yang bisa di kembangkan dalam Kerjasama baik untuk kebutuhan internal dislitbangau maupun untuk PT Pindad. Sinergitas Dislitbang dengan PT Pindad sendiri sudah secara nyata menghasilkan produk – produk yang digunakan oleh TNI Angkatan Udara,“ Jelas Susanto.
