- Program Kampung Nelayan Merah Putih, KKP Pastikan Aspek Keberlanjutan
- Pelindo, INSA dan Perusahaan Pelayaran Sepakati Tarif Handling Peti Kemas Pelabuhan Manokwari
- Disinggahi KRI Tatihu-853, Masyarakat Pulau Bacan Antusias Naik Kapal Perang dan Mengenal Prajurit
- Presiden Prabowo Memulai Lawatan Ke Singapura dan Rusia
- 45,7 Ton Pasir Timah Diduga Mau Diselundupkan, Kapal Kandas Ditangkap TNI AL
- Terminal Petikemas Surabaya Dirikan Bank Sampah, Warga Peduli Lingkungan Sekaligus Tambahan Ekonomi
- Menteri Trenggono Disebut Champion Ocean Account, Indonesia Diakui Terdepan Kelola Laut
- Wow, PELNI Pangkas 50 Persen Harga Tiket Penumpang Kapal Melonjak 138 Persen
- Indonesia Promosikan Potensi Budidaya Rumput Laut di UNOC Prancis
- Tinggal Bawa Tumbler, KAI Sediakan 102 Water Station Gratis di 39 Stasiun, Cek Lokasinya
Mutasi Besar-besaran 704 Perwira Polri, Kabid Humas Polda Metro Diganti

Keterangan Gambar : Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo merombak struktur jabatan di jajaran kepolisian dengan merotasi 704 perwira mulai dari tingkat kapolda.Foto: Ist
Indonesiamaritimenews.com (IMN)JAKARTA: Gerbong rotasi di tubuh Polri terus bergerak. Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo merombak struktur jabatan di jajaran kepolisian dengan merotasi 704 perwira mulai dari tingkat kapolda, kapolres serta kabid humas.
Mutasi di Polri tertuang dalam Surat Telegram (ST) Kapori Nomor 2774 sampai 2777 pada 23 Desember 2022. Di antara kapolda yang diganti adalah Kapolda Bengkulu Irjen Agung Wicaksono. Posisinya akan digantikan oleh Irjen Armed Wijaya yang sebelumnya bertugas di Kemenko Polhukam.
Sedangjan Irjen Agung Wicaksono dimutasi sebagai pati Polda Bengkulu dalam rangka pensiun. Selanjutnya Kapolda Kepri Irjen Aris Budiman dimutasi menjadi Analis Kebijakan Utama Bidang Binkar SSDM Polri. Jabatan Kapolda Kepri akan diduduki Brigjen Tabana Bangun, yang kini menjabat Wakapolda Kepri.
Baca Lainnya :
- Wartawan Bisnis Indonesia Ditusuk Begal, Kapolda Metro Jaya Beri Atensi 0
- Buntut Tragedi Kanjuruhan Tewaskan 125 Orang, Kapolres Malang Dicopot0
- Penggunaan Gas Air Mata di Stadion Kanjuruhan Dinilai Langgar Prosedur FIFA, Kapolri Janji Mengusut0
- Tragedi Sepak Bola di Stadion Kanjuruhan, Korban Tewas Versi Arema FC Mencapai 182 Orang0
- Sampaikan Duka Cita, Presiden Perintahkan Kapolri Lakukan Investigasi Tragedi di Stadion Kanjuruha0
Baca juga: 135 Kapolres Dimutasi, Ini Nama-nama Pejabat Baru
Sejumlah jabatan wakapolda dan kabid humas polda hingga dansatbrimob di beberapa polda juga dirotasi. Salah satu kabid humas yang diganti adalah Kombes Zulpan Endra.
Posisi Kabid Humas Polda Metro Jaya akan diisi oleh Kombes Trunoyudo Wisnu Andiko. Zulpan sendiri dimutas Sekolah Tinggi Ilmu Kepolisian Lembaga Pendidikan dan Pelatihan Kepolisian RI.
Kepala Divisi Humas Polri Irjen Pol Dedi Prasetyo mengatakan mutasi adalah hal yang rutin dan biasa. "Mutasi hal yang biasa dalam organisasi sebagai tour of area and tour of duty dan penyegaran serta promosi," tanfas Dedi Prasetyo, Sabtu (24/12/2022). (Arry/Oryza)
