12 Operator Kapal Raih Penghargaan LALA AWARD 2023, Ini Daftar Pemenangnya

By Indonesia Maritime News 09 Des 2023, 21:37:00 WIB Perhubungan
12 Operator Kapal Raih Penghargaan LALA AWARD 2023, Ini Daftar Pemenangnya

Keterangan Gambar : Kementerian Perhubungan memberikan penghargaan LALA AWARD 2023 kepada 12 operator kapal. Foto: Ditjen Hubla





Indonesiamaritimenewa.com (IMN), JAKARTA: Direktur Lalu Lintas dan Angkutan Laut Kementerian Perhubungan, Capt. Hendri Ginting mengajak seluruh stakeholder untuk terus meningkatkan kolaborasi dan sinergi yang baik.

Pesan ini disampaikan Hendri Ginting dalam Rapat Koordinasi Teknis (Rakornis) Bidang Lalu Lintas dan Angkutan Laut (Rakornis Lala) Tahun 2023. Rakornis dengan tema "Penguatan Konektivitas, Pelayanan dan Digitalisasi Angkutan Laut yang Berkelanjutan di Tengah Keterbatasan Fiskal" berlangsung pada 6-7 Desember 2023 di Jakarta.

Baca Lainnya :

Rakornis ini diharapkan dapat menciptakan keterbukaan terhadap pandangan, saran, masukan, dan kritik demi mewujudkan cita-cita bersama untuk menjadikan transportasi laut Indonesia yang berjaya di negeri sendiri dan diakui kehebatannya oleh dunia maritim global.

"Kepada para stakeholder, sinergi yang baik dan kontribusi pandangan, saran, serta masukan sangat diharapkan demi mewujudkan cita-cita transportasi laut Indonesia yang berjaya di negeri sendiri dan diakui dunia maritim global," ujar Hendri.

Dalam kesempatan tersebut, diberikan penghargaan LALA AWARD 2023 kepada stakeholder dengan 12 kategori. Berikut daftar para pemenangnya:

- Kategori 1 : OPERATOR KAPAL PERINTIS TERBAIK 2023.   Pemenangnya : PT PELAYARAN MANDALA SEJAHTERA ABADI

- Kategori 2 : OPERATOR KAPAL TERNAK TERBAIK 2023 
Pemenang : PT. PELAYARAN NASIONAL INDONESIA (PERSERO)

- Kategori 3 : KSOP DENGAN DUKUNGAN PELAKSANAAN PROGRAM KAPAL PERINTIS  TERBAIK 2023 
Pemenang: KSOP KELAS III GORONTALO

- Kategori 4 : PERUSAHAAN KEAGENAN KAPAL ASING TERBAIK 2023
Pemenang: PT INTERNASIONAL TOTAL SERVICE & LOGISTICS

- Kategori 5 : OPERATOR KAPAL BENDERA INDONESIA KELUAR NEGERI TERBAIK 2023 
Pemenang: PT PELAYANAN PADIMAS GLOBAL

- Kategori 6: KSOP DENGAN DUKUNGAN PELAKSANAAN PROGRAM TOL LAUT TERBAIK  2023 
Pemenang: PELABUHAN WEDA

- Kategori 7: OPERATOR DENGAN PERAWATAN KAPAL TERBAIK DENGAN UMUR KAPAL 05 TAHUN 
Pemenang: PT PELNI

- Kategori 8: OPERATOR DENGAN PERAWATAN KAPAL TERBAIK DENGAN UMUR KAPAL 610 TAHUN 
Pemenang: PT KARYA BERKAT MAKMUR

- Kategori 9: OPERATOR DENGAN PERAWATAN KAPAL TERBAIK DENGAN UMUR KAPAL  DIATAS 11 TAHUN
Pemenang: PT KARYA BERKAT MAKMUR

- Kategori 10: PELAYANAN PRIMA BERDASARKAN EFEKTIFITAS PELABUHAN DENGAN  CALL KAPAL DIBAWAH 50 PER BULAN
Pemenang: MALAHAYATI

- Kategori 11: PELAYANAN PRIMA BERDASARKAN EFEKTIFITAS PELABUHAN DENGAN  CALL KAPAL ANTARA 51-200 PER BULAN 
Pemenang: MANGGAR

- Kategori 12: PELAYANAN PRIMA BERDASARKAN EFEKTIFITAS PELABUHAN DENGAN  CALL KAPAL DIATAS 201 PER BULAN 
Pemenang: PEKANBARU.

Acara Rakornis dihadiri oleh unit kerja Kantor Pusat Kementerian Perhubungan, 153 Unit Pelaksana Teknis di lingkungan Direktorat Jenderal Perhubungan Laut, 5 narasumber, dan 13 Kementerian/Lembaga terkait. Tujuan utama rakornis ini adalah memelihara kesamaan perspektif, menjalin komunikasi efektif, dan menjaga sinergi antara Pemerintah dan stakeholder terkait angkutan laut. (Arry/Oryza)





Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook