- Jelang Audit IMSAS 2025, Ini Langkah Persiapan Kemenhub
- KKP Genjot Budidaya Ikan di Sumatera Selatan, Produksi Musi Rawas Paling Tinggi
- Program MBG, Kasal Makan Bergizi Gratis Bersama Pelajar SMA Hang Tuah 1 Jakarta
- Dukung Konektivitas, ASDP Relokasi Dua Kapal KMP Temi dan KMP Erana di Cabang Ambon
- Penyelundupan Senpi Ilegal Digagalkan Marinir di Pelabuhan Ambon
- Perahu Tenggelam, 2 Nelayan Terombang-ambing di Selat Riau Diselamatkan KRI Silas Papare-386
- Setahun, ASDP Kumpulkan 1,72 Ton Sampah Plastik
- Kombes AM Kamal, Dari Operasi DOM Aceh hingga Satgas Damai Papua, Mengabdi untuk Negeri
- Hilirisasi Rajungan di Jepara, KKP Dorong Ekonomi Masyarakat Pesisir Naik Kelas
- Gotong Royong, TNI AL dan Masyarakat Bangun Tanggul Penahan Abrasi di Tapal Batas
Prajurit TNI AL Amankan Ratusan Bungkus Rokok Ilegal di Pelabuhan Sintete
Keterangan Gambar : Prajurit TNI AL dan Tim Gabungan Posko Pengamanan Nataru 2024/2025 mengamankan 6 kardus berisi ratusan bungkus rokok ilegal di KM Sabuk Nusantara 36 yang sandar di Pelabuhan Sintete, Kab. Sambas, Kalimantan Barat. Foto: Dispenal
Prajurit TNI AL Amankan Ratusan Bungkus Rokok Ilegal di Pelabuhan Sintete
Indonesiamaritimenews.com (IMN), SAMBAS: Prajurit TNI AL dari Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Yonmarhanlan XII) Pontianak, bersama Tim Gabungan Posko Pengamanan Angkutan Laut Natal 2024 dan Tahun Baru 2025, mengamankan 189 bungkus rokok ilegal di Sambas, Kalbar.
Sebanyak 6 kardus yang berisikan total 189 bungkus slop atau 44.260 batang rokok Ilegal tersebut diamankan di Kapal KM. Sabuk Nusantara 36 yang tengah sandar di Dermaga Pelindo, Pelabuhan Sintete, Pemangkat, Kabupaten Sambas, Kalimantan Barat, Rabu (1/1/2025).
Baca Lainnya :
- Diintai 3 Jam, Penyelundupan Ballpress Digagalkan Prajurit Lanal Lantamal VII Kupang0
- Sepanjang 2024, KKP Tangkap 240 Kapal Maling Ikan0
- Aktif Perangi Narkoba, Lantamal XIII Tarakan Raih Penghargaan dari BNN0
- Pencuri di Kapal KM Nggapulu Dibekuk Prajurit Petarung Yonmarhanlan Ambon0
- Seru, Karyawan Pelindo Regional 4 Lomba Orasi Anti Korupsi0
Rokok-rokok ilegal ini ditemukan saat tim gabungan yang melakukan pemeriksaan seluruh barang bawaan di KM Sabuk Nusantara 36. Kapal ini berangkat dari Tanjungpinang menuju Pelabuhan Sintete. Hasik pemeriksaan tersebut ditemukan 4 kardus mencurigakan tanpa pemilik di lorong kapal. Setelah diperiksa ternyata berisi rokok-rokok tanpa cukai.
Selang satu jam setelah penemuan pertama, tim kembali menemukan 2 kardus tambahan berisi berbagai merk rokok tanpa cukai di kapal yang sama. Diduga rokok ilegal ini akan dibawa oleh salah satu penumpang kapal pada perjalanan dari Tanjungpinang menuju Sintete menggunakan KM. Sabuk Nusantara.
Komandan Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Danyonmarhanlan) XII Pontianak, Mayor Marinir Agus Mutaqim mengungkapkan, keberhasilan penyitaan rokok ilegal tersebut merupakan hasil kerja sama yang solid antara TNI AL dan tim gabungan Posko Pengamanan Natal dan Tahun Baru di wilayah Kalimantan Barat.
“Keberhasilan pengamanan rokok ilegal ini menjadi bukti nyata komitmen bersama prajurit TNI AL dan petugas gabungan setempat yang tidak hanya menjaga keamanan tetapi juga mencegah peredaran barang ilegal yang berpotensi merugikan negara," ungkapnya.
Selanjutnya seluruh barang bukti diserahkan kepada pihak Bea Cukai Sintete di Pelabuhan Sintete Pemangkat untuk dilakukan proses pemeriksaan lebih lanjut.
Upaya penggagalan penyelundupan rokok ilegal tersebut merupakan implementasi dari kebijakan Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Dr. Muhammad Ali kepada seluruh jajaran TNI AL agar meningkatkan kewaspadaan dan merespon cepat terhadap segala bentuk tindak ilegal, terutama di wilayah Perairan Indonesia. (Bow/Oryza)