- Kasal Apresiasi Prajurit Marinir, Raih Juara I Lomba Video Pendek dan Konten Kreatif
- Nataru 2025/2026 Arus Kapal dan Penumpang Meningkat, Pelindo Regional 4 Catat Kinerja Positif
- KKP Indentifikasi 30 Ribu Ha Tambak di Aceh Hancur Dihantam Banjir Bandang
- Throughput IPC Terminal Petikemas Tembus 3,6 Juta TEUs, Tumbuh 13,2%
- Buka Tahun 2026, PELNI Lepas Pelayaran Perdana Tol Laut KM Nusantara 3
- Arus Petikemas Naik 6% Teluk Lamong Bukukan 2,8 Juta TEUs Tahun 2025
- Pemprov Banten dan Panitia Matangkan Persiapan HPN 2026
- Dorong Restorasi Pesisir, TPS Bawa Harapan Baru bagi Petani Mangrove
- Jelang Retret Wartawan, PWI Pusat dan Kemenhan Gelar Rapat Khusus
- Solidaritas Sosial Akabri 1989 untuk Korban Bencana Sumatera, Salurkan Bantuan Besar-besaran
Nelayan Pingsan Kapal Terombang-ambing, Diselamatkan Prajurit Hantu Laut Satgasmar

Keterangan Gambar : Prajurit Pasmar 2 Korps Marinir TNI AL tergabung dalam Satuan Tugas Marinir Operasi Pengamanan Pulau Terluar (Satgasmar Ops Pam Puter) XXVIII Pulau Nusa Barung, menyelamatkan nelayan yang sakit dan pingsan di tengah laut perairan Jember, Jatim. Foto: Dispenal
Indonesiamaritimenews.com (IMN), JEMBER: Prajurit Pasmar 2 Korps Marinir TNI AL tergabung dalam Satuan Tugas Marinir Operasi Pengamanan Pulau Terluar (Satgasmar Ops Pam Puter) XXVIII Pulau Nusa Barung, berhasil menyelamatkan nelayan yang sakit di tengah laut perairan Jember, Jatim.
Nelayan tersebut, Sukarno (63), warga Dusun Mandaran RT.1 RW.11 Desa Puger Wetan Kecamatan Puger mengalami sesak napas saat sedang mencari ikan di perairan Pulau Nusa Barung, Puger, Jember, Jawa Timur, Rabu (30/4/2025).
Kejadian berawal dari laporan masyarakat ke pos Satgasmar yang menyebutkan ada speed Ventura yang terombang-ambing di tengah laut dan nahkodanya mengalami sesak napas.
Komandan Satgasmar Pulau Nusa Barung Letda Mar Ery Subiyasno mengerahkan personel untuk melaksanakan Search and Rescue (SAR) dan evakuasi dengan menggunakan perahu karet. Sekitar setengah jam melaksanakan pencarian, speed Ventura ditemukan dan korban sudah dalam keadaan tidak sadarkan diri.
Baca Lainnya :
- Nekat Mau Bunuh Diri Naik Motor Terjun ke Laut, Nyawa PNS Diselamatkan Remaja Atlet Layar TNI AL0
- Kebakaran Melumat Permukiman Warga, Prajurit TNI AL dan Tim SAR Gabungan Padamkan Api0
- Kumpulkan Sampah Plastik, ASDP Kurangi Emisi Karbon 10,2 Ton Lewat Reverse Vending Machine0
- Halal Bihalal Idul Fitri, Kasal: Terapkan Nilai Luhur Puasa Ramadhan Dalam Kehidupan0
- Balik ke Jakarta Gratis Naik KRI Banjarmasin-592, Pemudik Rasakan Sensasi Kapal Perang 0
Korban langsung ditolong oleh para prajurit 'hantu laut' (julukan untuk marinir). Selanjutnya speed Ventura ditarik menggunakan perahu karet menuju pantai Pancer.
Sesampainya di Pancer, korban langsung dibawa ke Pukesmas Puger menggunakan sepeda motor untuk pendapatkan perawatan.
Seorang kerabat korban yang mewakili keluarga, Taufik, mendatangi Pos Perwakilan Satgasmar Ops Pam Pulau Nusa Barung yang berada di Pos TNI AL Pancer Puger. Ia menyampaikan ungkapan rasa terima kasih kepada prajurit TNI AL yang telah menyelamatkan Sukarno.
Pada kesempatan terpisah, Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Dr. Muhammad Ali telah menegaskan kepada seluruh satuan TNI AL agar selalu merespon cepat terhadap kondisi-kondisi darurat yang terjadi di masyarakat, khususnya yang membutuhkan unsur bantuan maupun personel TNI AL sebagai bentuk peran dan pengabdian dari keberadaan TNI AL yang bermanfaat bagi lingkungan sekitarnya. (Bow/Oryza)











