Kapal Cepat Kebo IwaTenggelam di Perairan Sanur, 23 Turis Selamat

By Indonesia Maritime News 04 Jan 2023, 23:16:54 WIB Perhubungan
Kapal Cepat Kebo IwaTenggelam di Perairan Sanur, 23 Turis Selamat

Keterangan Gambar : Kapal cepat Kebo Iwa tenggelam di perairan Sanur, Bali, penumpang terombang-ambingbdinlaut sebelum dievakuasi. Foto: video amatir warga.


Indonesiamaritimenews. com ( IMN),BALI: Kecelakaan kapal kembali terjadi di awal 2023 ini. Kapal cepat atau fast boat Kebo Iwa Express mengangkut 23 turis dan 6 ABK, tenggelam di perairan Sanur, Bali. Para penumpang sempat terombang-ambing di laut sebelum dievakuasi.

Past boat Kebo Iwa Express terbalik lalu tenggelam setelah mengalami kebocoran di perairan Sanur, Bali, Selasa (3/1/2023). Sebanyak 23 penumpang dan 6 anak buah kapal (ABK) berhasil dievakuasi tim Search and Rescue (SAR).

"Semua penumpang dan kru kapal  dievakuasi dalam keadaan selamat oleh kapal yang berada disekitar Pelabuhan Sanur Denpasar dan dibawa menuju Pelabuhan Sanur," kata Kepala Basarnas Bali Gede Darmada. 

Baca Lainnya :

Kapal tersebut terbalik ketika dalam pelayaran menuju Sanur dari Nusa Penida. Peristiwa terjadi di 2 mil arah timur Pelabuhan Sanur, 8°40'7.05"S - 115°17'32.15"T pada pukul 17.20 Wita. Tim SAR yang menerima laporan segera menuju ke lokasi untuk menyelamatkan para penumpang.

Sementara itu Kabid Humas Polda Bali Kombes Pol Stefanus Satake Bayu Setianto mengatakan kapal cepat Kebo Iwa Express mengalami kebocoran setelah 20 menit lepas jangkar dari Pelabuhan Maruti, Nusa Penida menuju Pelabuhan Sanur, Denpasar.

Kapal itu dinakhodai oleh I Wayan Sania bersama 5 ABK membawa 23 orang wisatawan mancanegara (wisman) yang hendak pulang berwisata dari Nusa Penida, Kabupaten Klungkung, Bali.

Akibat kejadian tersebut, para penumpang dan sejumlah ABK tercebur ke laut. "Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut," kata Satake Bayu.

Satake menjelaskan berdasarkan keterangan Nyoman Murka, beruntung pada saat kejadian ada beberapa kapal lain yang melintas dari Nusa Penida menuju Pelabuhan Sanur, Denpasar. Para penumpang ketika itu terombang-ambing di lautan. Mereka ditolong dan dievakuasi dengan kapal Idola Express dan Semabhu Hilss menuju Pelabuhan Sanur, Denpasar.

Sebelumnya, kecelakaan kapal juga terjadi di perairan Jakarta Utara, Senin (2/1/2023). KM Raksasa yang membawa 65 penumpang mengalami patah kemudi akibat dihantam ombak saat cuaca buruk. Semua penumpang berhasil dievakuasi oleh kapal KPLP P241 Damaru dari Pulau Untung Jawa ke PLP Tanjung Priok. (Riz/Oryza)




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook