- Presiden Jokowi Dianugerahi Brevet Hiu Kencana di Kapal Perang KRI RJW-992
- Juara Tenis Meja Empat Purnawirawan TNI AL, Tekuk Tim Pemuda, Pantas Dapat Reward Ketum PPAL
- Terminal Teluk Lamong, Kunjungan Kapal Naik 8 Persen
- Ini Strategi Ditjen Hubla Optimalkan Laporan Pelayanan Pakai Aplikasi SIRANI
- Jelang HUT Ke 79 TNI, Kasal: Tunjukkan ke Dunia Kesiapan Tempur TNI AL
- Go Internatinal, 40 Pengusaha UKM Ikuti House of Handicraft Indonesia di Tokyo
- Kapal Bawa Ayam Ras Filipina dan Kosmetik Ilegal Disergap Tim SFQR Lanal Tahuna
- Pelindo Day ke 3, Regional 4 Tanam Mangrove di Lahan Seluas 12,5 Ha
- Maritimepreneur, Dorong UMKM Kerupuk Ikan Payus Naik Kelas
- Pelindo Day ke 3, Regional 2 Cabang Cirebon Rehabilitasi 70.000 Bibit Mangrove di Indramayu
Festival Danau Sunter 2023, Semarak Pesta Rakyat di Jakarta Utara
Keterangan Gambar : Festival Danau Sunter 2023 dibuka. Foto: Dispen Kolinlamil
Indonesiamaritimenews.com (IMN), JAKARTA: Pemerintah Provinsi Jakarta Utara bersama dengan jajaran TNI, Polri dan stakeholder berkolaborasi menyelenggarakan kegiatan Pesta Rakyat Festival Danau Sunter tahun 2023 yang dilaksanakan di Danau Sunter, Jakarta Utara.
Pesta rakyat dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun ke-78 Republik Indonesia, HUT ke-496 DKI Jakarta, HUT ke-62 Komando Lintas Laut Militer dan HUT ke-77 Polri, resmi dibuka pada Jumat (18/8/2023).
Baca Lainnya :
- Soliditas TNI-Polri, Prajurit Kolinlamil Kompak Meriahkan Bhayangkara Fun Walk 20230
- Genjot Pariwisata, ASDP Bangun Kapasitas Dermaga Pelabuhan Gilimanuk Hingga 60 Ton0
- Top! Pati TNI AL Penulis 73 Lirik Lagu Diganjar Penghargaan MURI0
- Kembangkan Wisata Lingkungan Maritim Lengkuas Initiative, Kemenhub Gandeng Pemkab Belitung0
- KKP Sebut Lego Jangkar MV Indian Partnership di Raja Ampat Tak Merusak Terumbu Karang0
Kegiatan ini diawali dengan menyambut kedatangan Panglima Kolinlamil Laksda TNI Edwin, di Danau Sunter. Kehadiran Panglima Kolinlamil disambut dengan Palang Pintu yang merupakan sebuah tradisi Betawi.
Palang Pintu sebagai bagian dari tata krama menerima tamu yang terdiri dari dua kelompok jawara, yang mendampingi tamu dan tuan rumah, kemudian beradu pantun dan silat.
Event besar ini merupakan momentum yang bertujuan untuk mengelola dan menjadikan Danau Sunter sebagai obyek pariwisata dan olahraga perairan yang bermanfaat untuk masyarakat. Acara ini nantinya akan menjadi stimulan agenda pariwisata tahunan di wilayah Jakarta Utara.
Festival Danau Sunter ini tentunya dapat mewujudkan komunikasi sosial, kebersamaan, soliditas dan sinergitas antara TNI,Polri, Pemerintah dan masyarakat.
Festival Danau Sunter digelar selama tiga hari pada tanggal 18 Agustus hingga 20 Agustus 2023. Berbagai kegiatan menarik akan menyemarakkan kegiatan inubseperti olahraga perairan Lomba Dayung, Ski Air, Atraksi Jet Ski.
Kegiatan lainnya yakni Lomba Band antar sekolah, Lomba Foto, Lomba Kesenian Daerah, Bakti Sosial seperti pengobatan umum, Donor Darah, Penanaman Pohon, Pembagian Sembako, bazar, panggung hiburan, pentas seni dan budaya serta pelayanan SIM keliling untuk umum.
Panglima Kolinlamil beserta Pejabat TNI AL, Polri, para stakeholder dan tokoh masyarakat secara resmi membuka Festival Danau Sunter tahun 2023 ditandai dengan penekanan tombol sirine.
Acara dilanjutkan dengan penyerahan alat kebersihan dan bibit pohon kepada perwakilan masyarakat, dilanjutkan dengan penanaman pohon di sekitar Danau Sunter. Penanaman pohon tentunya dapat mengubah area tersebut menjadi lingkungan yang lebih hijau dan alami. Para pejabat kemudian melaksanakan peninjauan ke tengah danau menggunakan perahu naga sekaligus menebarkan benih ikan.
WUJUD KEPEDULIAN
Panglima Kolinlamil dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan Pesta Rakyat Festival Danau Sunter (FDS) merupakan kegiatan strategis dan atas prakarsa bersama.
Hal ini sebagai wujud kepedulian dan kebersamaan dalam rangka melestarikan kearifan lokal, wisata olahraga dan budaya serta meningkatkan soliditas dan sinergitas instansi maupun stakeholder di wilayah Jakarta Utara.
“Kami mengucapkan terima kasih dan apresiasi yang sebesar-besarnya kepada semua yang sudah berkontribusi pada pelaksanaan Festival Danau Sunter tahun 2023 yang diselenggarakan oleh Kolinlamil dan Walikota Jakarta Utara secara gabungan dengan penuh kebersamaan," kata Panglima Kokinlamil.
Kegiatan ini merupakan bagian dari wujud soliditas dan ide bersama untuk memajukan Jakarta Utara khususnya sektor pariwisata sehingga masyarakat dapat menjadikan Danau Sunter ini sebagai obyek wisata”, ujar Panglima Kolinlamil
Kegiatan ini merupakan wujud implementasi dari Perintah Harian Kepala Staf Angkatan Laut Laksamana TNI Muhammad Ali agar para prajurit TNI AL selalu jalin sinergitas dengan Polri, instansi pemerintah, maupun komponen bangsa lain sesuai dengan doktrin TNI guna mendukung keberhasilan tugas-tugas TNI Angkatan Laut dan tugas pokok TNI. (Fat/Oryza)