- Ini Dia KRL Baru Buatan Anak Bangsa, Siap Dioperasikan KAI Commuter
- Kapal Pompong Ditabrak Trol, Nelayan Tewas, Jenazah Dievakuasi Prajurit Lantamal III dan Tim SAR
- Pelayaran Baru ke Vietnam, IPC TPK Sambut Layanan Perdana FESCO Lines
- Pelindo Multi Terminal Mencatat Pelayanan Angkutan Lebaran Tahun 2025 Sukses Meningkat 6 %
- Moncer, Arus Petikemas Triwulan I Tahun 2025 PTP Naik 6,57 %
- Penyelundupan 360 Ribu Ekor BBL Digagalkan Tim F1QR, Negara Nyaris Rugi Rp54 Milyar
- Bakar Semangat Nasionalisme, Tunanetra Dilatih Menyelam dan Jiwa Maritim
- Hari Bumi 2025, Yuk... Bersih-bersih Pantai dan Tanam Mangrove Bersama TNI AL
- Menhub di Depan DPR: Angkutan Lebaran 2025 Lancar, Total Pergerakan 54,89% dari Penduduk
- Penyelundupan Sarang Burung Walet Senilai Rp216 Juta ke Singapura Digagalkan
Bupati Pemalang Kena OTT KPK, 34 Orang Diangkut

Keterangan Gambar : Gedung KPK
Indonesiamaritimenews.com (IMN),JAKARTA : Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menangkap Bupati Pemalang, Mukti Agung Wibowo. Dalam operasi tangkap tangan (OTT) tersebut sebanyak 34 orang diangkut petugas.
Ketua KPK, Firli Bahuri Firli menyebut Keduputian Penindakan KPK masih bekerja menangani kasus ini. Nantinya, KPK akan memberikan penjelasan lebih lanjut.
Baca Lainnya :
- Asean Senior Transport Officials Meeting ke 53 di Bali,Indonesia Dorong Implementasi AFAMT0
- Buya Syafii Wafat, Presiden Jokowi: Selamat Jalan Sang Guru Bangsa0
- Innalillahi... Buya Syafii Maarif Mantan Ketum PP Muhammadiyah Tutup Usia3
- Bunda Indah: Negara Membutuhkan Peran Perempuan Untuk Kemajuan Bangsa0
- 179 Kg Kokain Senilai Rp1,2 Triliun Mengapung di Laut, Penyelundupan Digagalkan TNI AL0
"Betul pada hari Kamis tanggal 11 Agustus 2022 sore, KPK melakukan tangkap tangan seorang bupati an. MAW dan beberapa orang yang diduga telah melakukan tindak pidana korupsi berupa suap," ungkap Firli kepada wartawan, Jumat (12/8/2022).
Sedangkan Wakil Ketua KPK, Nurul Ghufron menjelaskan OTT dilakukan di beberapa tempat di Jakarta.
"Kita telah mengamankan beberapa orang, sekitar 23 orang dari Pemalang berkaitan dugaan tindak pidana korupsi suap dan pungutan tidak sah dalam pengadaan barang dan Jasa serta jabatan," jelas Ghufron.
Sejumlah ruangan di kompleks kantor Bupati Pemalang, disegel KPK. Ruang yang disegel antara lain di Kantor Kominfo serta ruang Bidang Lelang disegel.
Sementara itu juru bicara KPK, Ali Fikri mengatakan sudah 34 orang yang diamankan. "Terdiri dari bupati, kepala dinas sekda, kabid dan pejabat lain di lingkungan Pemkab Pemalang,” kata Ali Fikri.
KPK juga menyita sejumlah uang tunai pecahan Rupiah serta barang bukti lainnya. Jumlah uang yang disita masih dihitung.
Sebagai catatan, Mukti Agung Wibowo, ST, M.Si menjabat sebagai Bupati Pemalang, Jawa Tengah, periode 2021-2026. Pria berusia 46 tahun ini diduga terlibat suap jual beli jabatan. ( Fat/ Oriz)
