- Genjot Ekspor Perikanan, KKP Gandeng Pemda dan BUMN
- KKP: Perempuan Berperan Penting dalam Pembangunan Pesisir & Pulau-Pulau Kecil
- Ketahuan Maling Ikan di Perairan Sebatik, Kapal Malaysia Dibekuk KKP
- Digitalisasi dan Efisiensi Sumber Daya Alam Dinilai Signifikan, TTL Raih ISO 14001:2015
- Pasca Macet Parah, Lalin di Priok Sudah Pulih, Dirut Pelindo: Solusinya, Bangun Jalan Baru
- Nelayan Tolak VMS, KKP: Banyak Manfaat, Pemilik Bisa Pantau Kapalnya Sendiri di Laut
- Kapal KM Lombok Tabrak Karang di Pulau Deli Banten, 11 ABK Diselamatkan Satgas Marinir
- Kebakaran Melumat Permukiman Warga, Prajurit TNI AL dan Tim SAR Gabungan Padamkan Api
- Kaos Kesehatan Relive Wear Inovasi Jepang, Lancarkan Peredaran Darah dan Cegah Penyakit
- Rute Bengkulu-Enggano Kembali Dibuka, ASDP: Dukung Mobilitas dan Koneksitas antar Pulau
Subhanallah... Doa adalah Senjata Sangat Ampuh dari Allah SWT

Keterangan Gambar : Kegiatan pembinaan rohani di Dissenlekal TNI AL. Foto: Dispenal
Indonesiamaritimenews.com ( IMN)JAKARTA: Doa adalah salah satu senjata yang sangat ampuh dari Allah SWT Yang diberikan kepada hamba-hambanNya yang beriman. Hal ini pulanyang ditanamkan kepada prajurit TNI AL agar selalu meningkatkan keimanan.
Pembinaan rohani selalu diberikan kepada prajurit, seperti pada kegiatan yang digelar Dissenlekal, Selasa (6/6/2023). Personel Dissenlekal mengikuti Pembinaan Rohani, Mental, dan Doa Bersama.
Kegiatan ini merupakan upaya dan komitmen Kadissenlekal Laksamana Pertama TNI Dwi Cahyo Kuncoro, M. Eng., M.Tr.Opsla dalam rangka memelihara iman dan meningkatkan ketaqwaan kepada Allah SWT kepada seluruh prajurit dan PNS Dissenlekal. Karena melalui doa, lebih memelihara hubungan vertikal dengan Allah SWT sehingga senantiasa membuat manusia lebih ingat kepada-Nya.
Baca Lainnya :
- MNEK 2023 Diikuti 36 Negara Dibuka Panglima TNI, Dimeriahkan Atraksi Pesawat Tempur 0
- Bikin Keluarga Soekarno Bangga, ini Spesifikasi Kapal KRI Bung Karno-369 0
- KRI Bung Karno-369 Kembalikan Kejayaan Maritim Indonesia0
- 214 Hari Berlayar Keliling Dunia, Yuuk... Intip Keseharian Prajurit KRI Bima Suci di Atas Kapal 0
- KRI Bung Karno-369 Made in Indonesia Segera Dikukuhkan Masuk Armada TNI AL0
Selain itu bahwa doa adalah salah satu senjata sangat ampuh dari Allah SWT yang diberikan kepada hamba-hamba-Nya yang beriman. Sayangnya, sebagian besar di antara kita masih banyak yang belum menyadari sekaligus belum dapat memfungsikan doa sebagai senjata untuk mewujudkan cita-cita dan harapan.
Kegiatan diawali dengan sholat dzuhur berjamaah. Setelah itu dilanjutkan dengan tausiyah yang disampaikan oleh Ustad Asep Ridwan S.Pdi dari Bintal Denma Mabesal.
Ustad Asep menyampaikan salah satu kandungan Al Qur’an, Surat Ibrahim (14:7) kepada seluruh jamaah yang hadir, “Dan (ingatlah juga), tatkala Tuhanmu memaklumkan; Sesungguhnya jika kamu bersyukur, pasti Kami akan menambah (nimat) kepadamu, dan jika kamu mengingkari (nimat-Ku), maka sesungguhnya azab-Ku sangat pedih”.
Hadir dalam kegiatan Pembinaan Rohani, Mental dan doa Bersama di Dissenlekal antara lain Kadissenlekal, Sekdissenlekal Kolonel Laut (E) A.O.P. Sahureka, Para Kasubdis dan Seluruh Perwira Bintara Tamtama dan PNS Disselekal.
Kegiatan ini ditutup dengan doa bersama yang dipimpin ustad Asep Ridwan S.Pdi, dengan harapan semoga Kadissenlekal dan seluruh keluarga besar Dissenlekal diberikan Kesehatan, keselamatan, keberkahan dan selalu dalam lindungan Allah SWT. (Arry/Oryza)
