Street Race Turunkan Kasus Balapan Liar, Kapolda: Ajang Edukasi Komunitas

By Indonesia Maritime News 28 Jan 2023, 20:28:15 WIB Olahraga
Street Race Turunkan Kasus Balapan Liar, Kapolda: Ajang Edukasi Komunitas

Keterangan Gambar : Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran bersama Plt Gubernur DKI Heru Budi Hartono dan Pangdam Jaya Mayjen TNI Untung Budiharto mengangkat bendera start di ajang Street Race di Kemayoran, Jakpus. Foto: instagram kapolda


Indonesiamaritimenews.com ( IMN)JAKARTA - Trek-trekan di jalan raya atau balapan liar, menurun sejak Polda Metro Jaya menggelar street race. Ajang balapan resmi ini sejak setahun lalu digelar di Jalan Benyamin Sueb, Kemayoran, Jakarta Pusat.

Hal ini diungkapkan Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Fadil Imran pada acara gelaran street race di Kemayoran, Sabtu (28/1/2023). Gelaran ini bertepatan dengan perayaan satu tahun ajang street race, selain juga rangkaian  HUT ke-73 Polda Metro.  Ajang ini diikuti oleh 1.124 peserta dari seluruh Indonesia.

Fadil Imran mengatakan, kasus balap liar yang dulunya marak, kini menurun sejak ada gelaran street race di wilayah hukum Polda Metro Jaya.

Baca Lainnya :

"Bagi kami Polri, yang menjadi concern adalah soal bagaimana jumlah balapan liar dan keselamatan jiwa ini bisa kita kurangi, dan mendekatkan antara komunitas dengan Polda Metro Jaya," ujar Fadil Imran.

Mantan Kapolda Jawa Timur ini mengungkapkan street race juga bisa menjadi ajang edukasi bagi masyarakat. Karena  komunitas yang hadir di gelaran tersebut bisa mengedukasi komunitas lainnya yang kerap melakukan balapan liar.

Mereka yang sebelumnya tidak begitu kenal dengan Polda Metro Jaya, kata Fadil, kini justru bisa menjadi perpanjangan Polda Metro Jaya mengedukasi teman-temannya.

PROGRAM BERKELANJUTAN

Gelaran street race menurut Fadil akan menjadi program berkelanjutan Polda Metro Jaya. Tujuannya, agar balapan liar yang selama ini mengganggu masyarakat serta mengancam jiwa, bisa dihilangkan.

"Ikhtiar ini belum selesai mimpi kami dari Polda Metro Jaya bisa berkolaborasi menemukan lokasi yang bisa menjadi fasilitas yang bisa kita gunakan setiap hari," tandasnya. (Arry/ Oryza)




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook