- Omah Sinau, Desa Energi Berdikari Binaan PTK Kelola 31,5 Ton Sampah, Jadi Pusat Edukasi
- Kerahkan Kapal Perang, TNI AL Himpun Bantuan untuk Korban Erupsi Gunung Lewotobi Laki-Laki
- Erick Thohir Angkat Heru Widodo Jadi Dirut ASDP, Ini Jajaran Komisaris dan Direksi Baru
- Ikan Paus Sperma 17 Meter Mati Terdampar di Pantai Sumba Timur NTT Dimusnahkan
- Food Safety Jadi Isu Global, KKP Gandeng Norwegia Tingkatkan Mutu Produk Perikanan
- Bantu Pengungsi Letusan Gunung Lewotobi, KKP Kirim 1,8 Ton Ikan, Makanan dan Pakaian
- Bangun Depot Ketiga di Surabaya, CMA CGM Perluas Jangkauan di Indonesia
- Pelindo Gandeng Jamdatun Kejaksaan Agung, Bisnis Integritas Tinggi
- Jelang Penghujung Tahun 2024, Terminal Petikemas Surabaya Kembali Sabet Penghargaan
- Dipimpin Kasal, Athan Negara Sahabat Olahraga Menembak Eksekutif
Rakernas PIM 2023, Bunda Indah: Generasi Masa Depan di Tangan Perempuan Tangguh
Keterangan Gambar : Bunda Indah Foto: Dok.Pribadi
Indonesiamaritimenews.com (IMN), JAKARTA: Bunda Indah Tokoh Wanita Nasional mendukung Penuh Acara Rakernas PIM Tahun 2023 dengan Tema Sinergi & Dedikasi untuk Bangsa.
Wanita yang juga Ketua Pengajian Halimah ini, dijadwalkan akan menghadiri acara Rapat Kerja Nasional (Rakernas) yang pertama organisasi nirlaba Perempuan Indonesia Maju (POM), yang akan berlangsung selama dua hari, tanggal 17-18 Oktober 20
23.
Baca Lainnya :
- 1.628 Usaha Menengah Kecil Difasilitasi Pendampingan Kembangkan Bisnis, Dirjen KKP: Supaya Naik Kela0
- Olahan Gurita Bengkulu Punya Potensi Nilai Ekonomi, KKP Tingkatkan Skill Pengrajin0
- Gernas Bangga Buatan Indonesia dan BBWI Bakal Dongkrak UMKM Daerah0
- Dorong Jadi Pelaku Usaha Kelautan, Istri Nelayan Lampung Diberi Edukasi0
- Menhub dan Walikota Medan Tinjau Pembangunan Kereta Api Layang Medan - Binjai0
Perempuan Indonesia Maju (PIM) menurut Bunda Indah adalah organisasi pergerakan wanita yang sangat konsen dengan isu-isu perempuan. PIM berkomitmen menjadi bagian dari upaya mewujudkan perempuan Indonesia yang tangguh dan mandiri.
Karena dengan terwujudnya perempuan tangguh dan mandiri, maka generasi Indonesia di masa depan akan mampu menjadi generasi yang handal. Terlebih lagi pemerintah telah mencanangkan Indonesia Emas 2045.
Bunda Indah yakin organisasi PIM yang dipimpin oleh seorang sosok perempuan hebat, Lana T Koentjoro akan mampu memberikan kontribusi yang konstruktif terhadap Bangsa dan Negara. Sebagai ketua umum PIM, Lana dinilai sosok yang memiliki kapasitas yang mumpuni, selain juga memiliki akses dan jejaring yang luas. Baik di kalangan Pemerintah, Swasta maupun Organisasi wanita lainnya.
PERAN PEREMPUAN DI UMKM
Selain acara seremonial dan sidang-sidang, Rakernas PIM juga akan melaksanakan Seminar Nasional tentang peran perempuan sebagai pelaku UMKM. Untuk menegaskan bahwa PIM konsen dengan UMKM dalam membangkitkan tingkat perekonomian, maka selama Rakernas berlangsung akan di gelar pameran. Peserta pameran UMKM adalah anggota PIM dan UMKM binaan.
Sebagai Dewan Penasihat PIM, Bunda Indah juga akan menjadi peserta Rakernas bersama ratusan peserta lainnya yang merupakan utusan PIM seluruh Indonesia. Wanita asal Medan, Sumut, ini akan turut mensupport kesuksesan acara tersebut.
Ia berharap Rakernas ini dapat menghasilkan keputusan serta rekomendasi yang konstruktif untuk internal organisasi, Bangsa dan Negara. Adapun tema Rakernas PIM yang pertama ini yaitu “Sinergi dan Dedikasi untuk Bangsa” akan menjadi panduan sehingga eksistensi dan peran dari organisasi ini ke depan menjadi semakin strategis dan kontributif.
"Bunda yakin, PIM di bawah kepemimpinan Ibu Lana T Koentjoro akan menjadi organisasi besar yang konstruktif dan kontributif terhadap kemajuan Indonesia," tandas Bunda Indah. Sehingga Indonesia Emas 2045 benar-benar terwujud. (MAR/Oryza)