- Liburan Akhir Tahun 2025-2026, ASDP Beri Diskon Tiket Kapal 19%
- Libur Nataru 2025-2026 Tiket Kereta Api Diskon 30%, Jangan Kehabisan, Pesan Lebih Awal
- KKP Stop Aktivitas Reklamasi dan Pemanfaatan Ruang Laut 3 Perusahaan di Sultra
- KRI Bung Hatta-370 dan KRI Panah-626 Amankan Kapal Tanker Terobos Masuk Imdonesia
- Pembangunan Kampung Nelayan Merah Putih di Bantul, KKP Bekali Warga Literasi Keuangan
- Buruan Pesan, Libur Nataru 2025-2026 Tiket Kapal PELNI Semua Rute Didiskon
- Nataru 2025-2026 Lintasan Telaga Punggur-Tanjung Uban Diprediksi Naik 15%, Ini Kesiapan ASDP
- PWI dan Kemenkop Siap Bersinergi Bangkitkan Ekonomi Rakyat Lewat Koperasi
- Presiden Resmikan 2 Jembatan, 2 Underpass, 1 Flyover: Perkuat Konektivitas Jalur Logistik
- Forum APFITA 2025, KKP Gaungkan Program Strategis Perikanan Berbasis Teknologi
Meriah, TNI AL Gelar Lomba Dayung Tradisional di Rampa Berkah, Angkat Wisata Bahari

Keterangan Gambar : Lomba Dayung Tradisional di Kalimantan Selatan yang digelar TNI AL berlangsung meriah. Foto: Dispenal
Indonesiamaritimenews.com (IMN), KOTABARU: Acara lomba dayung tradisional yang digelar oleh TNI AL di Kotabaru, Kalimantan Selatan, berlangsung meriah. Tak kurang dari 35 tim ikut berlaga untuk memenangkan lomba, sekaligus juga ikut melestarikan budaya warisan nenek moyang.
Pangkalan TNI AL (Lanal) Kotabaru yang dipimpin oleh Komandan Pangkalan TNI AL Kotabaru Letkol Laut (P) Hapsoro AP bersama Bupati Kotabaru, H. Sayed Jafar Alaydrus membuka Lomba Dayung Tradisional yang dilaksanakan di Rampa Berkah Kab. Kotabaru, Kalimantan Selatan pada Sabtu (20/7/2024).
Baca Lainnya :
- Pekan Olahraga Wilbar, Ini Pesan Kasal Soal Semangat Juang dan Sportivitas0
- Seru! Kepri Navy Open Competition 2024 Lomba Renang 3.000 M dan Bakti Sosial0
- Top! Anggota Pasukan Katak Sabet Gelar Juara di Triathlon Iron Man Vietnam Diikuti 1000 Peserta0
- Tim Intai Amfibi TNI AL dan Marinir Amerika Unjuk Kemampuan Penerjunan Combat0
- Prajurit Petarung TNI AL Sabet Medali di Ajang Singapore Age Group Swimming Championships 20240
Lomba ini diikuti oleh 35 tim yang berasal dari Kab. Kotabaru dan Kab. Tanah Bumbu. Masing-masing tim beranggotakan 7 orang dalam 1 perahu. Pemenangnya adalah tim waktu tercepat dalam lintasan 150 meter.
Lomba dayung tradisional tersebut berlangsung meriah.dan seru. Pemenangnya adalah: juara I diraih Tim Garuda (Tanah Bumbu), juara II Tim Pancar Laut (Kotabaru), juara III Tim Zilong (Kotabaru) dan juara IV diraih tim Berkat Doa (Kotabaru). Para juara berhak menerima hadiah Tropi dan Uang Pembinaan.
Dalam sambutannya, Danlanal Kotabaru menyampaikan bahwa kegiatan ini digelar dalam rangka HUT Lanal Kotabaru ke-27. Kegiatan ini merupakan salah satu bentuk wujud TNI AL dalam mendukung program Pemerintah Daerah dalam melestarikan warisan budaya dan mengangkat wisata bahari di Kabupaten Kotabaru.
Hal serupa juga disampaikan oleh Bupati Kotabaru H. Sayed Jafar Alaydrus. Ia memberikan apresiasi kepada Lanal Kotabaru yang penyelenggaraan Lomba Dayung Tradisional ini. Karena selain dapat melestarikan warisan budaya tentunya juga akan menambah daya tarik pariwisata yang ada di Kabupaten Kotabaru, khususnya wisata bahari.
Pada kesempatan terpisah, Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Dr. Muhammad Ali menyampaikan kepada seluruh prajurit Jalasena bahwa TNI AL berkomitmen dalam memberikan manfaat yang besar bagi masyarakat, serta kehadiran TNI AL dapat membantu memberikan solusi terhadap permasalahan masyarakat yang sedang dihadapi. (Arry/Oryza)











