10 Gubernur Segera Lengser, Ini Daftar Nama Penjabat Pengganti

By Indonesia Maritime News 02 Sep 2023, 09:45:01 WIB Politik
10 Gubernur Segera Lengser, Ini Daftar Nama Penjabat Pengganti

Keterangan Gambar : Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi.Foto: Ist



Indonesiamaritimenews.com (IMN) , JAKARTA: Dalam waktu dekat, 10 gubernur akan segera mengakhiri masa jabatannya termasuk tGubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil dan Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi. Presiden Joko Widodo sudah menyiapkan 10 nama penjabat (Pj) yang akan mengisi kursi gubernur.

Penunjukan 10 Pj tersebut berdasarkan keputusan rapat tim penilaian akhir (TPA) yang dipimpin oleh Presiden Jokowi pada Kamis (31/8/2023).

Baca Lainnya :

Tenaga Ahli Utama Kantor Staf Kepresidenan (KSP), Ali Mochtar Ngabalin mengatakan ada 10 nama Pj gubernur yang telah diputuskan oleh Jokowi.

Tercatat ada 10 gubernur berakhir masa jabatannya pada awal September ini. Seperti Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo yang akan 'lengser' pada 5 September ini. Kemudian Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil juga akan meninggakan Gedung Sate pada 5 September.

Gubernur Sumatera Utara, Edy Rahmayadi juga berakhir pada September ini. Tujuh gubernur lainnya yakni: Gubernur Bali I Wayan Koster; Gubernur NTT Victor Laiskodat; Gubernur NTB Zulkieflimansyah; Gubernur Kalbar Sutarmidji; Gubernur Sulawesi Tenggara Ali Mazi; Gubernur Sulsel Ansi Sudirman; Plh Gubernur Papua Muhammad Ridwan Rumasukun;

10 NAMA PJ

Ali Mochtar Ngabalin mengatakan, Presiden Jokowi menunjuk Komjen (purn) Nana Sudjana sebagai Pj Gubernur Jawa Tengah. Nana adalah jenderal polisi yang pernah menjabat sebagai Kapolda Metro Jaya.

"Ya, ya, ya, kemarin diputuskan, Presiden memimpin langsung," kata Ngabalin ketika dikonfirmasi wartawan, Jumat (1/8/2023).

Untuk Jawa Barat, Jokowi menunjuk Bey Machmudin sebagai Pj Gubernur.  Bey selama ini menjabat sebagai Deputi Bidang Protokol, Pers dan Media Sekretariat Presiden.

Berikut 10 nama Pj gubernur yang akan segera dilantik oleh Mendagri:
1. Pj Gubernur Jawa Barat, Bey Machmudin
1. Pj Gubernur Jawa Tengah, Nana Sudjana
3. Pj Gubernur Sumatera Utara, Hasanudin
4. Pj Gubernur Bali, Sang Made Mahendra Jaya
5. Pj Gubernur Papua, M Ridwan Rumasukin
6. Pj Gubernur NTT, Ayodhia Kalake
7. Pj Gubernur NTB Gita Ariadi
8. Pj Gubernur Kalbar, Harisson Azroi
9. Pj Gubernur Sulawesi Tenggara, Andhap Budi
10. Pj Gubernur Sulawesi Selatan, Bachtiar Badaruddin.

Ngabalin mengungkapkan, 10 Pj Gubernur itu akan dilantik secara resmi oleh pejabat Kementerian Dalam Negeri.

"Mereka beliau-beliau akan dilantik dengan waktu yang tidak terlalu lama karena akan akan dilantik segera oleh Mendagri atas nama Presiden," tandas Ngabalin. (Arry/0ryza)




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook