PT PAL Indonesia Gandeng Prancis Bangun Kapal Selam Scorpene

By Indonesia Maritime News 10 Feb 2022, 22:58:59 WIB Nasional
PT PAL Indonesia Gandeng Prancis   Bangun Kapal Selam Scorpene

Keterangan Gambar : Ilustrasi KRI Nanggala 402. Foto: Instagram.com/@prabowo


Indonesiamaritimenews.com (IMN),JAKARTA : PT PAL Indonesia menggandeng perusahaan Prancis, Naval Group, membangun dua kapal selam jenis Scorpene. Penandatanganan MoU (Memorandum of Understanding) antara PT PAL Indonesia dan Naval Group dilaksanakan di Kantor Kementerian Pertahanan RI, Kamis (10/2/2022).  

Penandatanganan MoU disaksikan langsung oleh Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto, dan Menteri Pertahanan Prancis Florence Parly. Dengan kerjasama tersebut, PT PAL dipercaya melakukan research & development dan membangun beberapa unit kapal selam jenis Scorpene.

Proyek ini adalah bentuk realisasi program modernisasi alutsista yang dilakukan Kementerian Pertahanan RI dalam upaya memperkuat kemampuan pertahanan TNI, hingga 20 tahun ke depan melalui pemenuhan armada pertahanan khususnya Angkatan Laut (AL).

Baca Lainnya :

Direktur Utama PT PAL Indonesia, Kaharuddin Djenod mengatakan momen ini adalah sejarah penting bagi kedua negara. Menurut Kaharuddin, pemerintah Prancis begitu serius memberi dukungan untuk peningkatan Alutsista Indonesia.

"PT Pal bangga menjadi salah satu bagian momen bersejarah ini," kata Kaharuddin dalam keterangannya keterangan, Kamis (10/2/2022).

Sesuai Perpres no.16 Tahun 2017 tentang Kebijakan Kelautan Indonesia, dalam upaya mewujudkan Indonesia menjadi poros maritim dunia, Indonesia harus menjadi negara maritim yang berdaulat, maju, mandiri, kuat, serta mampu memberikan kontribusi positif bagi keamanan dan perdamaian dunia. PT PAL sebagai industri pertahanan maritim yang strategis, mendukung terwujudnya cita-cita tersebut.

LENGKAP DENGAN SENJATA

Sementara itu Menteri Pertahanan RI, Prabowo Subianto mengatakan MoU kerjasama bidang research and development  ini mengarah pada pembelian dua unit kapal selam Scorpene dengan teknologi AIP lengkap dengan persenjataannya.

Sebagai bentuk implementasi penguasaan teknologi, keseluruhan pembangunan kapal selam dilaksanakan di PAL serta mengoptimalkan kapabilitas SDM PAL dengan asistensi dari Naval Group.

Sedangkan CEO Naval Group, Pierre Eric Pommellet, juga menyambut baik pernyataan Prabowo. Dimana penandatanganan nota kesepahaman itu untuk memenuhi kebutuhan Angkatan laut Indonesia. “Kami berharap dapat bekerja sama dalam program kapal selam untuk memenuhi kebutuhan Angkatan Laut Indonesia, serta untuk memperkuat industri pertahanan matra laut di Indonesia melalui PAL" jelas dia.

Sekretaris Perusahaan PAL Budi Harta menambahkan, terjalinnya kerjasama Indonesia-Prancis melalui pembangunan kapal selam di PT PAL Indonesia, menunjukkan komitmen pemerintah dalam pemenuhan update teknologi pada alutsista.  ( Riz/ Oriz)




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook