- Posko Lebaran 2025 Resmi Ditutup, Menteri AHY: Penyelenggaraan Mudik-Balik Aman & Lancar
- Pemudik Lebaran 2025 via Pelabuhan Pelindo Tembus 1,7 Juta Orang, Naik 2,4 %
- Muhammad Najmi Alvaro, Qori Cilik Juara Internasional, Kemenag: Indonesia Punya Kader Luar Biasa
- One Way Nasional, Arus Mudik dan Balik Lebaran 2025 Dinilai Terkendali, Menhub Kasih Jempol
- Lebaran 2025, ASDP: 780 Ribu Pemudik dan 200 Ribu Kendaraan dari Sumatera Sudah Balik ke Jawa
- Pangkalan TNI AL Segera Dibangun di Madura, Gerbang Vital Alur Perdagangan Internasional
- Peduli Masyarakat Pesisir, Ini Aksi yang Dilakukan Prajurit Lanal Nunukan
- Kumpulkan Sampah Plastik, ASDP Kurangi Emisi Karbon 10,2 Ton Lewat Reverse Vending Machine
- Lebaran 2025, Pelindo Regional 2 Sukses Layani 202 Ribu Pemudik
- PT Terminal Teluk Lamong Catatkan Rekor Ship to Ship 34 Menit
KTT G20 Bali, Kapal Negara Siaga di Pelabuhan Benoa

Keterangan Gambar : Keterangan foto: KTT G20 Bali, Kemenhub siagakan 3 kapal negara di Pelabuhan Benoa. Foto: ist
Indonesiamaritimenews.com ( IMN),BALI : Tiga kapal negara disiagakan olehe Kementerian Perhubungan di Pelabuhan Benoa, Bali, jelang pelaksanaan KTT G20 pada 15-16 November 2022.
Direktur Jenderal Perhubungan Laut Kemenhub Arif Toha mengungkapkan tiga kapal ini disiapkan untuk mendukung keamanan dan monitoring keselamatan di wilayah Perairan Alur Benoa.
"Kita siagakan 2 kapal navigasi, VTS dan SROP di Pelabuhan Benoa untuk monitoring keselamatan pelayaran di Perairan Alur Benoa dan TSS Selat Lombok. Ditjen Hubla juga mengerahkan kapal KPLP yaitu KNP Chundamani meningkatkan pengawasan dengan melakukan patroli," kata Arif dalam keterangan tertulis, Senin (14/11/2022).
Baca Lainnya :
- Jepang dan Inggris Naksir Proyek MRT Jakarta, Langsung Bikin MoU0
- Volume Arus Petikemas SPTP, Pengembangan dan Efisiensi0
- Geliat Terminal Petikemas Surabaya , Tahun ini Layani 3 Kapal Tujuan Langsung Timur Tengah, 0
- Berani Melawan Arus, Mampu Membaca Jernih Pikiran Masyarakat, Sabri Saiman0
- Miris, 4 Orang Sekeluarga Tewas Membusuk Diduga Tak Makan Berhari-hari0
Ketiga kapal negara itu adalah dua kapal navigasi yaitu Kapal KN. Nusa Penida dan Kapal KN. Mizan. Datu lainnya, kapal negara patroli KPLP yakni KNP. Chundamani.
Ditjen Perhubungan Laut juga telah menyiapkan sejumlah infrastruktur seperti VTS Distrik Navigasi Kelas II Benoa. Selain itu, dermaga Pelabuhan Benoa juga siap digunakan untuk menyambut kapal negara asing atau militer asing yang akan berlabuh.
Kapal negara atau militer asing harus mengisi data di aplikasi Clearance Approval for Indonesian Territory ( E-CAIT) sebelum berlabuh di Pelabuhan Benoa.
PELABUHAN SANUR
Dijelaskan Arif, Pelabuhan Sanur juga telah beroperasi setelah diresmikan oleh Presiden Joko Widodo pada 9 November lalu. Pelabuhan ini ditujukan untuk mempermudah delegasi yang ingin berkunjung ke Nusa Penida.
"Para delegasi KTT G20 dan wisatawan yang ingin ke Nusa Penida sudah dapat dilayani melalui pelabuhan tersebut," ujarnya.
Ditjen Perhubungan Laut juga mendirikan Poskodal di Pelabuhan Benoa untuk memonitor setiap pergerakan. Nantinya, KSOP Kelas II Benoa bertindak sebagai on scene commander yang beranggotakan seluruh unit Pelaksana Teknis (UPT) di seluruh wilayah Bali serta Pangkalan PLP Tanjung Perak.
"Di Poskodal tersebut kita kumpulkan informasi-informasi yang penting dari seluruh UPT di wilayah Bali untuk kelancaran KTT G20," tandas Arif. (Riz/ Oryza)
