- 14 Bulan Jalankan Misi PBB di Lebanon, Satgas MTF TNI AL Tiba di Indonesia, Kasal: Kepercayaan Dunia
- Mitigasi Wilayah Rawan Tsunami, KKP Tanam Ribuan Pohon Vegetasi di Daerah Pesisir
- Bidik Ekspor Perikanan ke Uni Eropa, Ini Strategi KKP
- Peserta MNEK 2025 Lepas 500 Tukik, Penyelam Mancanegara dan TNI AL Tanam Terumbu Karang
- Terdampak Pagar Laut Tangerang, Istri Nelayan Diedukasi Jadi Pelaku Usaha Pengolahan Ikan
- International Fleet Review MNEK 2025, Kasal dan Delegasi 38 Negara Cek Formasi Kapal Perang di Selat
- Armada Perang dari 38 Negara Kumpul di Bali, Multilateral Naval Exercise Komodo 2025 Dimulai
- Kapal Kayu Bawa 200 Bal Rokok dari Vietnam Disergap Bakamla di Perairan Kepri
- Tim XQR TNI AL Evakuasi ABK Sakit dari Kapal Liberia MV. ALS KRONOS di Perairan Jayapura
- Penyelundupan 74 Karung Ballpress Ditutupi Jengkol, Digagalkan Tim F1QR dan Bea Cukai di Pontianak
Awas Ketinggalan! Kapal Angkut Pemudik Gratis Sepeda Motor Berangkat Malam Ini dari Priok

Keterangan Gambar : KM Ceremai. Foto: Ist
Indonesiamaritimenews.com (IMN),JAKARTA: KM. Ciremai akan mengangkut pemudik sepeda motor dari Pelabuhan Tanjung Priok Jakarta , malam ini Jumat ( 29/4/2022).
Menteri Perhubungan RI, Budi Karya Sumadi akan melepas keberangkatan kapal KM. Ciremai dari pelabuhan tersibuk di Indonesia ini.
Kementerian Perhubungan Cq Direktorat Jenderal Perhubungan Laut bersama PT Pelni pada tahun ini kembali mengadakan mudik gratis sepeda motor naik kapal laut.
Masyarakat pengguna sepeda motor yang hendak melaksanakan perjalanan arus mudik atau balik diharapkan dapat memanfaatkan program mudik gratis tersebut.
Baca Lainnya :
- Naik Bus Gratis, Ribuan Pemudik Dilepas Kapolri di GBK Senayan0
- Pelabuhan Merak Dilanda Hujan Angin, Tenda Posko Roboh Beterbangan0
- Menhub: Dua Tahun Tidak Pulang Kampung, Mudik Lebaran Tahun ini Membahagiakan0
- Mudik Lebaran, Penjualan Tiket KA Sudah Hampir 100 Persen0
- Ini Stasiun Bagikan Takjil Gratis Pelanggan KAI0
Pelaksana tugas (Plt) Direktur Jenderal Perhubungan Laut, Capt Mugen S. Sartoto mengatakan salah satu tujuan utama mudik gratis ini adalah untuk mengurai kepadatan jalan dan mengurangi jumlah pemudik roda dua sehingga dapat meminimalisir angka kecelakaan saat arus mudik atau balik.
“Untuk malam ini, keberangkatan naik kapal KM. Ciremai yang saat ini kuotanya masih ada. Silakan aja masyarakat yang berminat untuk segera mendaftar langsung di terminal penumpang Nusantara Pelabuhan Tanjung Priok Jakarta dengan membawa persyaratannya,” kata Capt. Mugen.
Kapal tersebut dapat mengangkut 1.250 Unit Motor dan 2.500 penumpang. Data posko mudik gratis hari ini (29/4) pukul 10.00 WIB jumlah pemudik yang mendaftar online tercatat sebanyak 907 unit sepeda motor dan 1.985 orang dan yang sudah melakukan verifikasi sebanyak 825 unit sepeda motor dan 1.877 orang.
Capt Mugen mengungkapkan antusias masyarakat dalam mengikuti program mudik gratis ini cukup tinggi. Terbukti dari kuota arus mudik yang saat ini sudah hampir penuh.
Adapun rute yang dilalui untuk mudik gratis sepeda motor 2022 adalah Jakarta – Semarang – Surabaya (Arus Mudik) dan Surabaya – Semarang – Jakarta (Arus Balik).
Jadwal mudik rute Jakarta – Semarang – Surabaya dengan KM Ciremai tanggal 29 April 2022 Jam 22:00 WIB.
Sedangkan jadwal balik rute Surabaya – Semarang – Jakarta dengan KM Ciremai tanggal 9 Mei 2022 Jam 17:00 WIB dan KM Dobonsolo tanggal 11 Mei 2022 Jam 17:00 WIB
“Untuk info selengkapnya dapat langsung mengakses http://mudikgratis.dephub.go.id/ dan terus memantau akun resmi media sosial @djplkemenhub151 ,” jelas Capt Mugen.
Catatan indonesiamaritimenews.com, Kementerian Perhubungan Cq Direktorat Jenderal Perhubungan Laut bersama PT Pelni pada tahun ini kembali mengadakan mudik gratis sepeda motor naik kapal laut.
Masyarakat pengguna sepeda motor yang hendak melaksanakan perjalanan arus mudik atau balik dapat memanfaatkan program mudik gratis tersebut juga dapat mengurangi kemacetan di jalur darat. ( Arry/ Oriz)
