- Alhamdulillah... Prajurit KRI Tanjung Kambani-971 Khataman Al-Quran di Atas Kapal
- Misi Diplomasi ke Pasific Selatan Selesai, Satgas Port Visit 2024 Kembali ke Indonesia
- Rakornis Kenavigasian 2024, Ini yang Dibahas Kemenhub
- Keselamatan Pelayaran Jadi Prioritas, Kemenhub Bagikan E-Pas Kecil dan Life Jacket ke Nelayan
- KKP: Hingga Oktober 2024, Produksi Perikanan dan Rumput Laut 18,26 Ton, Penerimaan Meningkat
- Omah Sinau, Desa Energi Berdikari Binaan PTK Kelola 31,5 Ton Sampah, Jadi Pusat Edukasi
- Kerahkan Kapal Perang, TNI AL Himpun Bantuan untuk Korban Erupsi Gunung Lewotobi Laki-Laki
- Erick Thohir Angkat Heru Widodo Jadi Dirut ASDP, Ini Jajaran Komisaris dan Direksi Baru
- Ikan Paus Sperma 17 Meter Mati Terdampar di Pantai Sumba Timur NTT Dimusnahkan
- Food Safety Jadi Isu Global, KKP Gandeng Norwegia Tingkatkan Mutu Produk Perikanan
Larang Jajaran BUMN Gelar Halal Bihalal, Erick Thohir: Fokus Jalankan Rencana
Keterangan Gambar : Menteri BUMN Erick Thohir. Foto: instagram
Indonesiamaritimenews.com (IMN),JAKARTA: Jajaran BUMN dilarang menggelar acara Halal Bihalal usai perayaan Idul Fitri 1444 Hijriah. Menteri BUMN Erick Thohir meminta jajarannya segera fokus menjalankan rencana kerja yaitu rekrutmen dan menggelar pasar murah.
Hal ini dinyatakan Erick dalam instagram resminya yang dikutip Selasa (25/4/2023).
"Alhamdulillah libur Lebaran sebentar laginusai. Menteri BUMN dan jajaran Kementerian BUMN tidak melaksanakan halal bihalal di lingkungan kementerian," tulis Erick dalam unggahannya.
Baca Lainnya :
- Hindari Kepadatan Arus Balik Lebaran 2023, Jangan Lupa Rajin Pantau Informasi0
- Hari ini Puncak Arus Balik, Hindari Kepadatan Lalu Lintas0
- Jempol, Bripda Bagas Sigap Bantu Mobil Pemudik Mogok di Tol Cipali0
- Pemudik di Pelabuhan Regional 2 Panjang Melonjak, Disambut Gubernur Lampung & GM Regional 2 Panjang0
- Pelindo Multi Terminal Kawal Kelancaran Logistik Memenuhi Kebutuhan Sembako Idul Fitri0
Dalam unggahannya, bos BUMN ini juga mengimbau kepada para pemudik asal Jakarta untuk mematuhi anjuran Pemerintah agar menunda kepulangan usai mudik.
"Bagi yang kembali ke Jakarta, agar mengikuti anjuran Pemerintah sehingga dapat mengurangi kemacetan," sambung Erick. "Hati-hati di jalan, istirahat bila lelah. BUMN juga membuka layanan di rest area sepanjang jalur tol," pesan Erick.
Seperti diketahui, Presiden Joko Widodo yang memperbolehkan para pejabat berkumpul bersama keluarga saat Idulfitri 2023. Open house boleh dilaksanakan, tetapi dalam lingkup terbatas.
Jokowi menyampaikan pejabat dan jajaran pemerintah boleh berkumpul dengan keluarga saat Lebaran. Masyarakat sudah lama tak membuat acara kumpul bersama keluarga karena pandemi Covid-19. (Fat/ Oryza)