- Omah Sinau, Desa Energi Berdikari Binaan PTK Kelola 31,5 Ton Sampah, Jadi Pusat Edukasi
- Kerahkan Kapal Perang, TNI AL Himpun Bantuan untuk Korban Erupsi Gunung Lewotobi Laki-Laki
- Erick Thohir Angkat Heru Widodo Jadi Dirut ASDP, Ini Jajaran Komisaris dan Direksi Baru
- Ikan Paus Sperma 17 Meter Mati Terdampar di Pantai Sumba Timur NTT Dimusnahkan
- Food Safety Jadi Isu Global, KKP Gandeng Norwegia Tingkatkan Mutu Produk Perikanan
- Bantu Pengungsi Letusan Gunung Lewotobi, KKP Kirim 1,8 Ton Ikan, Makanan dan Pakaian
- Bangun Depot Ketiga di Surabaya, CMA CGM Perluas Jangkauan di Indonesia
- Pelindo Gandeng Jamdatun Kejaksaan Agung, Bisnis Integritas Tinggi
- Jelang Penghujung Tahun 2024, Terminal Petikemas Surabaya Kembali Sabet Penghargaan
- Dipimpin Kasal, Athan Negara Sahabat Olahraga Menembak Eksekutif
Guru dan Siswa Jabodetabek Serahkan Buku Sastra ke PDS HB Jassin
Keterangan Gambar : Guru dan siswa berfoto bersama sehabis serah terima buku sastra di PDS HB Jassin: Foto: Property of indonesiamaritimenews.com /HSHS)
Indonesiamaritimenews.com (IMN),JAKARTA: Sebanyak 11 sekolah dari Jabodetabek menyerahkan sejumlah buku sastra karya guru dan siswa ke Pusat Dokumentasi Sastra HB Jassin, di Jakarta, Senin (30/10).
Penyerahan buku dilakukan langsung oleh perwakilan guru dan siswa dari 11 sekolah itu kepada pihak PDS HB Jassin yang diwakili Dini Dwi Utari.
Founder JB Edukreatif Indonesia, Yuliyanti Basri, SE.,M.SI, penggagas acara tersebut, dalam sambutannya mengatakan,acara ini merupakan kelanjutan dari acara Peluncuran Buku Karya Siswa dan Guru Nasional di Teater Kecil Taman Ismail Marzuki Jakarta, 29 Agustus lalu.
Baca Lainnya :
- Antitesa, Geliat Perempuan dan Teks Kebangsaan di PDS HB Jassin Jakarta0
- Penyair Palestina Mahmoud Darwish: Tak Bisa Menjadi Pembenci atau Pengemar Israel0
- Semarak Istana Berbatik, Begini Gaya Pejabat Mendadak Jadi Peragawan Peragawati 0
- Istana Berbatik, Presiden Jokowi Tertawa Melihat Pejabat dan Dubes Beraksi di Catwalk0
- Dibutuhkan Dukungan Negara Kepada Karya Besar Penulis Sastra0
“Paus Sastra HB Jassin dulu dengan sabar mengumpulkan karya sastra dengan cara mengklipingnya. Hari ini para guru dan siswa datang langsung mengantarkan karyanya ke PDS yang megah ini, “katanya di depan seratusan peserta yang memadati ruang Aula PDS HB Jassin.
Menurut perempuan penggerak literasi nasional ini, penyerahan buku kepada pengelola PDD HB Jassin diharapkan dapat meningkatkan minat baca tulis di kalangan siswa dan guru.
Dia mengutip data UNESCO yang menyebutkan bahwa tingkat literasi Indonesia masih sangat rendah dibanding negara lain, yakni 0,001.
Founder JB Edukreatif Indonesia Yuliyanti Basri (tengah) bersama perwakilan PDS HB Jassin Dini Dwi Utari dan Rokhsanah,M.Pd, Kepala Sekolah SDN Cibuluh Bogor.
“Dengan penyerahan buku ini maka akan lebih banyak orang yang membacanya, karena buku tidak hanya disimpan penulisnya saja,” ujarnya.
Sementara itu Dini Dwi Utari dari PDS HB Jassin menyatakan rasa haru dan terimakasih karena dapat langsung menerima sumbangan buku dari guru dan siswa sebagai penulisnya.
“Kami menyambut baik acara ini. Saya terharu dapat menerima langsung buku karya guru dan siswa ini, “ungkapnya
Selanjutnya Dini mengajak para guru jika ada yang ingin membuat acara di PDS HB Jassin. Pihaknya berjanji akan memfasilitasi kegiatan tersebut.
Acara serah simpan buku itu dimeriahakan oleh parade pembacaan karya oleh para kepala sekolah dan guru. Juga pembacaan puisi, tarian, standing up commedy, dan pencak silat yang seluruhnya dilakukan oleh siswa.
Ke sebelas sekolah yang mewakili serah simpan buku karya guru dan siswa sekolah Nasional adalah SDN ISLAM BAABUT TAUBAH BEKASI, SDN CIBULUH 4 KOTA BOGOR, SDN KAWUNG LUWUK KOTA BOGOR,SDIT UMMU’L QURO DEPOK,SDN PENGADILAN 1 KOTA BOGOR, SMP TASHFIA BEKASI, SMP MUHAMMADIYAH PABUARAN KAB BOGOR, SMAS KATOLIK REGINA PACIS BOGOR,SMAS MARIA MEDIATRIX TANGERANG,SMA BAITUSALAM KAB BOGOR,MA ASSHIDIQIYAH JAKARTA.(Herman Syahara/*)