- KKP: Perempuan Berperan Penting dalam Pembangunan Pesisir & Pulau-Pulau Kecil
- Ketahuan Maling Ikan di Perairan Sebatik, Kapal Malaysia Dibekuk KKP
- Digitalisasi dan Efisiensi Sumber Daya Alam Dinilai Signifikan, TTL Raih ISO 14001:2015
- Pasca Macet Parah, Lalin di Priok Sudah Pulih, Dirut Pelindo: Solusinya, Bangun Jalan Baru
- Nelayan Tolak VMS, KKP: Banyak Manfaat, Pemilik Bisa Pantau Kapalnya Sendiri di Laut
- Kapal KM Lombok Tabrak Karang di Pulau Deli Banten, 11 ABK Diselamatkan Satgas Marinir
- Kebakaran Melumat Permukiman Warga, Prajurit TNI AL dan Tim SAR Gabungan Padamkan Api
- Kaos Kesehatan Relive Wear Inovasi Jepang, Lancarkan Peredaran Darah dan Cegah Penyakit
- Rute Bengkulu-Enggano Kembali Dibuka, ASDP: Dukung Mobilitas dan Koneksitas antar Pulau
- Jejak Pertempuran AS dan Jepang, Penyelam TNI AL Pasang Prasasti di Bangkai Kapal USAT Liberty
8 Pati TNI AL Menyandang Pangkat dan Jabatan Baru, ini Daftarnya

Keterangan Gambar : Kasal Laksamana TNI Muhammad Ali beserta pejabat utama TNI AL berfoto bersama para Pati yang naik pangkat. Foto: Dispenal
Indonesiamaritimenews.com (IMN)JAKARTA: Kepala Staf Angkatan laut (Kasal) Laksamana TNI Muhammad Ali menerima laporan kenaikan pangkat 8 Perwira Tinggi (Pati) TNI AL.
Kasal beserta jajaran Pejabat Utama TNI AL memimpin upacara Laporan Korps Kenaikan Pangkat 8 Perwira Tinggi (Pati) TNI Angkatan Laut di Gedung RE. Martadinata Mabesal, Cilangkap, Jakarta Timur, Jumat 16 Juni 2023 lalu.
Dari 8 pati tersebut, 3 di antaranya naik dari bintang satu menjadi bintang dua atau Laksamana Muda (Laksda). Sedangkan 5 lainnya naik pangkat dari Kolonel menjadi bintang satu atau Laksamana Pertama (Laksma) maupun Brigadir Jenderal (Brigjen).
Baca Lainnya :
- Pimpin Sertijab Danpuspomal, Kasal: Kalian Garda Terdepan, Jaga Kredibilitas0
- Kasal: TNI AL Harus Miliki Postur Kekuatan Ideal Hadapi Ancaman dan Tantangan0
- Armada Jaya 2023, Uji Kesiapan Doktrin Operasi Gabungan TNI0
- Pelni Gandeng TNI AL Amankan Kapal dan Pelabuhan0
- 16 Pati Naik Pangkat Kasal Laksamana TNI Muhammad Ali Menerima Pelaporan Korps0
Pati TNI AL yang resmi menyandang pangkat bintang dua adalah:
1. Laksda TNI Isrovi, saat ini menjabat sebagai Staf Ahli Bid. Hankam Setjen Wantannas
2. Laksda TNI Halili, menjabat sebagai Pa Sahli Tk.III Bid. Sosbudkum Ham dan Narkoba Panglima TNI
3. Laksda TNI Samista, yang menjabat sebagai Komandan Pusat Polisi Militer Angkatan laut (Danpuspomal).
Lima Pati TNI AL yang naik pangkat dari Kolonel menjadi jenderal bintang satu adalah:
1. Brigjen TNI (Mar) Guslin, yang menjabat sebagai Asisten Deputi Koordinasi Kewaspadaan Nasional Kemenko Polhukam
2. Laksma TNI Robert Hasudungan Marpaung sebagai Kapusinformar TNI
3. Laksma TNI Tamrin sebagai Kapoksahli Koarmada II
4. Laksma TNI Urip Bambang Widjanarko, sebagai Pa Sahli Tk.II Siber Sahli Bid. Intekmil dan Siber Panglima TNI
5. Laksma TNI Drs. Hari Murti, sebagai Wakil Komandan Pusat Polisi Militer Angkatan Laut (Wadanpuspomal).
“Kenaikan pangkat dan jabatan bukan hanya wujud pengakuan serta penghargaan negara kepada prajurit atas prestasi yang telah ditunjukkan selama mengemban tugas jabatannya, tetapi sekaligus menjadi kehormatan serta tanggung jawab dan kewajiban untuk menjaga, memelihara, dan memberikan suri teladan dalam pelaksanaan tugas", ucap Kasal dalam sambutannya.
Di akhir sambutannya Kasal menyampaikan ucapan selamat dan sukses kepada Pati TNI AL yang mendapat anugerah kenaikan pangkat. Kasal berharap hal ini akan mendorong Laksamana untuk lebih berkontribusi dalam melahirkan inovasi untuk mendukung pelaksanaan tugas sesuai bidang masing-masing guna mewujudkan TNI Angkatan Laut yang profesional, modern, dan tangguh.
Sebelumnya, pada Kamis 15 Juni 2023 lalu 8 Pati TNI AL ini telah melaksanakan Upacara Pelaporan Korps Kenaikan Pangkat kepada Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono bertempat di GOR A. Yani, Denma Mabes TNI, Cilangkap bersama dengan 13 Pati TNI AD dan 5 Pati TNI AU. (*)
